Sunday, 2 March 2008

Around Taiwan ???

Taipei, 3 Maret 2008

Selama libur musim dingin di Taiwan, aku banyak berjalan-jalan ke obyek-obyek wisata terbaik di Taiwan dan juga ke beberapa kota diluar ibukota Taipei. Hal ini mengembalikan kembali hobby masa-masa muda dulu (waduh kayak udah kakek-kakek aja he...he....), yaitu backpacking. Aku ingt waktu sarjana dulu, dua tahun terakhir kuliahku banyak kuisi dengan berpetualang dan berjalan-jalan ke beberapa tempat di Indonesia. Lumayan sih, dari petualangan lama itu aku sudah pernah mengunjungi Nanggroe Aceh Darussalam dan Papua. Dua propinsi yang menjadi batas negara Republik Indonesia. Selama perjalanan itu juga, kecuali Bali dan Nusa Tenggara, aku sudah menginjak hampir seluruh pulau besar di Indonesia. Terutama pulau Sumatera, Jawa, Sulawesi, dan Papua. Yang lainnya sih umumnya singgah karena transit saja, tapi lumayan untuk jadi pengalaman (^_^).

Anyway, aku jadi berpikir apakah aku bisa melakukan hal yang sama di Taiwan. Menjelajahi Taiwan, paling tidak sebagian besar wilayahnya? Disini akhirnya naluri backpacker-ku timbul lagi.

Taiwan, walaupun kecil, tapi terbagi menjadi 5 wilayah besar :

1) Bagian utara, mencakup antara lain : Taipei, Keelung, Taoyuen, Hsinchu, dan Miaoli
2) Bagian tengah, mencakup antara lain : Taichung, Nantou, Changhua, Yunlin, dan Chiayi
3) Bagian selatan, mencakup antara lain : Tainan, Kaohsiung, dan Pingtung
4) Bagian timur, mencakup antara lain : Taitung, Hualien, dan Yilan
5) Pulau-pulau administratif Taiwan, mencakup antara lain : Kinmen, Lienchiang, dan Penghu

Wow, cukup luas dan banyak juga yah. Padahal luas Taiwan sendiri hanya sedikit lebih kecil dari propinsi Jawa Barat.

Sebenarnya aku sudah menginjak bagian paling utara dan paling selatan dari Taiwan. Baian paling utara Taiwan ada di Taipei, sedangkan bagian paling selatannya ada di Pingtung. Aku sudah pernah jalan-jalan ke kedua tempat itu. Sampai saat ini untuk bagian utara aku sudah mengunjungi Taipei dan Taoyuen. Untuk bagian tengah aku sudah pernah ke Taichung. Untuk bagian selatan sudah ke Pingtung, sementara bagian timur baru sebatas Yilan. Hanya pulau-pulau Taiwan yang belum pernah aku kunjungi. Hmm.....masih belum puas nih.

Lagipula belum semua kota-kota utama di keempat bagian Taiwan yang lain aku kunjungi. Jadi aku masih mencoba, bisa tidak yah aku "menaklukkan" Taiwan dalam sampai musim panas tiba nanti. Aku memang sangat menyukai petualangan, tapi aku sudah menikah. Istriku juga Insya Allah akan ikut ke Taiwan nanti. Dan dengan status menikah ini, aku tidak akan bisa bebas berpetualang lagi kemanapun. Amanah sebagai suami dan juga tugas-tugas yang lain menunggu.

Maka jadilah aku menargetkan untuk bisa melakukan perjalanan ke Taiwan untuk bertualang. Lumayan untuk kepuasan pribadi sebagai backpacker dan juga menikmati keindahan alam. Jika sudah selesai nanti, paling gak sudah ada dua negara yang pernah aku taklukkan sebagian besar wilayahnya. Yakni Indonesia dan Taiwan (Republic of China). Wow......mau bangetttt...he...he...

Dalam bulan ini setiap minggu aku akan keluar kota. Minggu ini Insya Allah ke Tainan, minggu depannya ke Nantou, dan minggu depannya lagi Insya Allah kembali ke Taichung. Fiuh.......semoga saja target menjelajahi Taiwan ini selesai, suatu kepuasan pribadi untukku. Dan aku bisa menikmati hari-hari lainnya dengan kisah-kisah petualangan he....he.....Aku masih berstatus "bujang" ditinggal istri sampai Insya Allah bulan Juni nanti. Masih ada waktu, so tetap semangat !!!!!!



馬富月

No comments: